Mutiara Hikmah: 01 Januari 2022
Mutiara Hikmah Hari ini
Sabtu, 27 Jumadil Awal 1443 H / 01 Januari 2022 M
Telah menceritakan kepada kami Musa bin Isma'il telah menceritakan kepada kami Wuhaib telah menceritakan kepada kami Hisyam dari bapaknya dari Hakim bin Hiram RA dari Nabi SAW berkata :
الْيَدُ الْعُلْيَا خَيْرٌ مِنْ الْيَدِ السُّفْلَى وَابْدَأْ بِمَنْ تَعُولُ وَخَيْرُ الصَّدَقَةِ عَنْ ظَهْرِ غِنًى وَمَنْ يَسْتَعْفِفْ يُعِفَّهُ اللَّهُ وَمَنْ يَسْتَغْنِ يُغْنِهِ اللَّهُ
"Tangan yang diatas lebih baik dari pada tangan yang di bawah, maka mulailah untuk orang-orang yang menjadi tanggunganmu dan shadaqah yang paling baik adalah dari orang yang sudah cukup (untuk kebutuhan dirinya). Maka barangsiapa yang berusaha memelihara dirinya, Allah akan memeliharanya dan barang siapa yang berusaha mencukupkan dirinya maka Allah akan mencukupkannya."
( Shahih Bukhari; 1338 )
*
Hidup itu mirip dengan samudra yang tidak kita ketahui ujungnya..
Namun keimanan kepada Allah itulah yang mendorong kita untuk maju tanpa rasa takut...
**"
Happy New Year 2022 M.
Tangkal Varian Omicron Dengan Memperketat PPKM Mikro dan Vaksinasi lengkap;
Tetap jaga Prokes lahir batin jaga diri jaga iman dan imun agar aman ..
SALAM SAPATUA
والله يدعو الى دار السلام ويهدى من يشاء الى صراط مستقيم