Mutiara Hikmah: 08 Agustus 2020

Mutiara Hikmah: 08 Agustus 2020

Mutiara hikmah hari ini
Sabtu, 18 dzulhijjah 1441/08.08.20
Hidup Terus Berjalan

قال الله تعالى : .... الذى خلق الموت والحيوة ليبلوكم أيكم أحسن عملا ... الملك : 2

Alloh yg menciptakan mati dan hidup ... untuk menguji siapa diantara kamu yg baik "prestasi" akalnya

Kondisi saat ini memungkinkan  orang mengalami atau merasakan kecemasan dan kegalauan karena banyaknya persoalan yg dihadapi, tapi hidup harus terus berjalan

Permasalahan bidang ekonomi, kekeluargaan, percintaan, pendidikan dsb, yg dialami oleh setiap orang apabila disimpan  di alam bawah sadarnya,  akan menjadi bom waktu, yg setiap saat dapat meledak dan merusak semuanya, tapi hidup harus terus berjalan

Banyaknya rintangan haruslah diubah menjadi strategi sebagai awal dari kesuksesan, karena hidup harus terus berjalan

Fokus pada kebaikan, orientasi ke depan atau cita-cita yg luhur, merupakan bukti kemulyaan akal budi, karena hidup harus terus berjalan

Hidup harus terus maju dan berkembang, untuk menjadi manusia yg banyak memberi kemanfaatan, dg menepis pemikiran negatif dan penyakit hati iri dengki

Kehidupan harus terus melangkah ke depan, yg lalu biarlah berlalu, tdk perlu sering menengok ke belakang bila akan menetaskan air mata,  dan kepadaNya selalu mohon petunjuk jalan kebenaran, agar tdk salah arah .... semoga kita semua meraih prestasi amal terbaik disisi-Nya

Selamat berkumpul dg keluarga .... Salam bahagia utk semuanya ...
 

والله يدعوا إلى دار السلام ويهدي من يشاء إلى صراط مستقيم ... ????