Mutiara Hikmah: 12 Maret 2021
Mutiara Hikmah Hari ini
Jum'at, 28 Rojab 1442 H / 12 Maret 2021 M
Telah menceritakan kepada kami Abu Bakr bin Abu Syaibah berkata, telah menceritakan kepada kami Al Hasan bin Musa dari Hammad bin Salamah dari Ali bin Zaid dari Abu Shalt dari Abu Hurairah ia berkata, Rasulullah SAW bersabda:
أَتَيْتُ لَيْلَةَ أُسْرِيَ بِي عَلَى قَوْمٍ بُطُونُهُمْ كَالْبُيُوتِ فِيهَا الْحَيَّاتُ تُرَى مِنْ خَارِجِ بُطُونِهِمْ فَقُلْتُ مَنْ هَؤُلَاءِ يَا جِبْرَائِيلُ قَالَ هَؤُلَاءِ أَكَلَةُ الرِّبَا
"Pada malam Isra mi'raj aku mendatangi suatu kaum, perut mereka seperti rumah-rumah yang dihuni oleh ular dan dapat dilihat dari luar perut-perut mereka. Aku pun bertanya: "Wahai Jibril, siapakah mereka itu?" ia menjawab, "Mereka adalah pemakan riba."
(Sunan Ibnu Majah; 2264)
-----
Perumpamaan bulan Rajab adalah bagaikan angin, bulan Sya’ban laksana awan, dan bulan Ramadhan seperti hujan. Kalau kita tidak menanam di bulan Rajab dan tidak menyiraminya di bulan Sya’ban, maka bagaimana mungkin kita akan memanen hasilnya di bulan Ramadhan
-----
Waspadai Varian baru Corona B-117, kenali gejalanya,
# Tetap terapkan protokol kesehatan..
# Tetap Semangat
# Dukung dan Sukseskan Vaksinasi untuk segera keluar dari Pandemi Covid-19
------
SALAM SAPATUA
والله يدعو الى دار السلام ويهدى من يشاء الى صراط مستقيم