Mutiara Hikmah: 17 Januari 2020

Mutiara Hikmah: 17 Januari 2020

Mutiara Hikmah Hari ini

Ahad,  04 Jumadil Tsaniyah 1442 H / 17 Januari 2021 M

 Sa'ad bin Ubadah pernah mengeluhkan rasa sakit yang dideritanya, sehingga Rasulullah SAW bersama Abdur Rahman bin 'Auf, Sa'ad bin Abi Waqqash, dan Abdullah bin Mas'ud menjenguknya. Ketika beliau hendak masuk ternyata ia sedang dikerumuni keluarganya, maka beliau pun bertanya: "Apakah ia telah meninggal dunia?" Para sahabat menjawab, "Belum wahai Rasulullah." Maka Rasulullah SAW meneteskan air mata. Melihat beliau menangis, para sahabatpun ikut menangis. Lalu Rasulullah SAW bersabda:

أَلَا تَسْمَعُونَ إِنَّ اللَّهَ لَا يُعَذِّبُ بِدَمْعِ الْعَيْنِ وَلَا بِحُزْنِ الْقَلْبِ وَلَكِنْ يُعَذِّبُ بِهَذَا وَأَشَارَ إِلَى لِسَانِهِ أَوْ يَرْحَمُ  

"Dengarkanlah oleh kalian, sesungguhnya Allah tidak mengadzab seseorang karena disebabkan tangisan atau perasaan sedih (dari orang yang ditinggalkannya) akan tetapi Dia mengadzab karena disebabkan oleh ini (beliau memberi isyarat pada lisannya), atau Dia akan mengasihinya."
( Shahih Muslim; 1532 )

Muslim sejati itu adalah mereka dan orang-orang muslim lainnya yang selamat dari (gangguan) lisan dan tangannya

Sambil menunggu Vaksin, Jangan lupa tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

Tetap Semangat
Tetap Sehat dan kuat
Tetap Sukses dalam berkhidmat untuk balai Diklat ...
Selamat berbaur dengan keluarga ... Salam sehat dan bahagia untuk keluarga ... Mari do'akan saudara kita yang sedang sakit .. semoga Allah sembuhkan dan beraktivitas seperti biasa ..

SALAM SAPATUA


والله يدعو الى دار السلام ويهدى من يشاء الى صراط مستقيم