Mutiara Hikmah: 28 Januari 2021

Mutiara Hikmah: 28 Januari 2021

Mutiara Hikmah Hari ini

Kamis,  15 Jumadil Akhir 1442 H / 28 Januari 2021 M

 Qais bin Abu Hazim berkata; aku mendengar Abdullah bin Mas'ud berkata;

قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَا حَسَدَ إِلَّا فِي اثْنَتَيْنِ رَجُلٌ آتَاهُ اللَّهُ مَالًا فَسُلِّطَ عَلَى هَلَكَتِهِ فِي الْحَقِّ وَرَجُلٌ آتَاهُ اللَّهُ الْحِكْمَةَ فَهُوَ يَقْضِي بِهَا وَيُعَلِّمُهَا

Nabi SAW bersabda: "Tidak boleh mendengki kecuali terhadap dua hal; (terhadap) seorang yang Allah berikan harta lalu dia pergunakan harta tersebut di jalan kebenaran dan seseorang yang Allah berikan hikmah lalu dia mengamalkan dan mengajarkannya kepada orang lain"
( Shahih Bukhari ; 71)

Sesungguhnya Allah SWT bila menghendaki kebaikan pada seorang hamba, Allah SWT akan melenyapkan kekaguman dari hatinya terhadap amal kebaikannya, dan tidak menceritakan kebaikannya kepada orang lain dengan lisannya, serta akan menjadikan dirinya sibuk memperhatikan dosanya.

Tetap terapkan Protokol Kesehatan
Tetap Semangat
Tetap Sehat dan kuat
Tetap Sukses


والله يدعو الى دار السلام ويهدى من يشاء الى صراط مستقيم